Resep Cara Membuat Malbi Daging Sapi


Masakan khas Indonesia khususnya Palembang, Sumatera Selatan salah satunya adalah malbi. Malbi merupakan masakan dari daging sapi yang bercampur dengan bumbu rempah sehingga tercipta rasa daging yang empuk, pedas dan manis. Pada umumnya, masakan ini disajikan saat hajatan atau hari raya. Namun, kita juga bisa membuatnya sendiri karena bahan-bahan yang mudah didapat. Berikut ini saya bagikan resepnya.





RESEP CARA MEMBUAT MALBI DAGING SAPI
Bahan-bahan:
  • 500 gr daging sapi diiris tipis-tipis
  • 1 butir kelapa parut
  • 4 cm jahe dimemarkan
  • 3 lembar daun salam
  • 1 cm lengkuas dimemarkan
  • 1 sdm gula merah disisir
  • 3 sdm bawang goreng
  • 1 buah asam jawa
  • Minyak goreng secukupnya
  • Air secukupnya
Bumbu halus :
  • 6 siung bawang putih
  • 5 butir bawang merah
  • 1 sdt merica
  • 1 biji pala
  • 1 sdt garam
CARA MEMBUAT MALBI DAGING SAPI
  1. Campur daging dengan bumbu yang dihaluskan sampai rata. Sisihkan. 
  2. Sebagian kelapa diperas, sebagian lagi disangrai dan dihaluskan.
  3. Panaskan minyak goreng kemudian masukkan daging berbumbu dalam wajan, masukkan daun salam, serai dan lengkuas. Aduk hingga daging berubah warna kecoklatan tambahkan asam jawa.
  4. Tambahkan santan dan gula kemudian tutup pancinya dan masak/rebus sampai mendidih, matang, dan daging menjadi empuk.
  5. Masak daging tersebut dengan api yang sedang sampai airnya berkurang, hati-hati jangan sampai abis airnya karena bisa gosong.
  6. Angkat dan malbi daging sapi asli khas palembang ini siap untuk dihidangkan dengan taburan bawang goreng, hidangkan dengan ditemani nasi atau lontong atau ketupat, wah cocok dan nikmat banget pastinya. (WS)


terkait dengan Resep Cara Membuat Malbi Daging Sapi :

 
Resep Masakan
kumpulan kata