Resep ayam penyet sambal terasi merupakan salah satu masakan khas Indonesia yang sederhana namun banyak digemari oleh berbagai kalangan. Menu yang berbahan dasar ayam sangat mantap bila dipadukan dengan ulekan sambal terasi dan lalapan. Renyah, pedas dan gurih adalah kombinasi rasa yang dihasilkan ayam penyet.
Untuk membuatnya sebaiknya terlebih dahulu membuat sambal penyet, karena nanti ayam panas akan dicampur dengan sambalnya. Menu cepat saji ini bisa Anda buat sendiri di rumah untuk keluarga. Disini saya hadirkan resep membuat ayam penyet lengkap dengan sambal terasi.
Untuk membuatnya sebaiknya terlebih dahulu membuat sambal penyet, karena nanti ayam panas akan dicampur dengan sambalnya. Menu cepat saji ini bisa Anda buat sendiri di rumah untuk keluarga. Disini saya hadirkan resep membuat ayam penyet lengkap dengan sambal terasi.
RESEP AYAM PENYET SAMBAL TERASI
- 1 kg ayam ayam segar dan bagus potong menjadi 10 bagian
- 2 batang serai dimemarkan
- 2 lembar daun salam
- 2 cm jahe dikupas dan dimemarkan
- 2 ruas lengkuas dimemarkan
- 2 sdm air jeruk nipis
- 1 sdm garam
- minyak goreng secukupnya
- Air secukupnya
- 4 siung bawang merah
- 10 siung bawang putih
- 6 butir kemiri
- 1 sdm garam dapur
CARA MEMBUAT AYAM PENYET SAMBAL TERASI
Sambal Terasi :
- 6 buah cabe merah segar diiris tipis
- 10 cabe rawit segar
- 3 siung bawang putih
- 1 sdt terasi goreng/bakar
- 2 buah tomat
- garam dan gula secukupnya
Membuat ayam penyet :
- Ayam dicuci bersih, kemudian lumuri dengan air jeruk dan 1 sendok teh garam, lalu diamkan selama 15 menit. Setelah itu, cuci bersih kembali.
- Rebus air dan masukkan bumbu yang sudah dihaluskan, serai, jahe, daun salam, dan lengkuas. Masak sampai mendidih dan daging ayam lunak, cicipi rasa bumbunya. Kemudian angkat dan tiriskan.
- Goreng ayam hingga matang, lalu penyet atau tekan-tekan dengan sambal terasi sampai sambal menempel pada daging.
- Sajikan ayam goreng selagi hangat dengan tambahan ketimun, kubis, dan daun kemangi segar. (WS)